Pengumuman Lomba Blog Oxfam

Lomba Blog Oxfam

Lomba Blog Oxfam

Terima kasih untuk keikutsertaan para blogger dalam lomba blog Oxfam “Masyarakat dan perubahan iklim”. Total ada 207 tulisan yang didaftarkan para peserta. Dari 207 tulisan tersebut panitia melakukan seleksi yang mencakup: kelengkapan administrasi (penempatan banner dan panjang tulisan), kesesuaian tema dan isi tulisan sebelum tulisan tersebut diajukan ke dewan juri.

Dewan juri kemudian melakukan penilaian tanpa melihat nama peserta dan url postingan. Berikut ini adalah penilaian dari dewan juri:

Pemenang pertama:

Yusran Darmawan , Menantang Badai Di Pulau Buton

url postingan: http://www.timur-angin.com/2013/02/menantang-badai-di-pulau-buton_24.html

 Berhak atas 1 unit Galaxy Tab 10.1 16GB.

Pemenang kedua:

Huzer Apriansyah; Orang Rimba dan Adaptasi Perubahan Iklim.

url postingan: http://kibas-ilalang.blogspot.com/2013/02/orang-rimba-dan-adaptasi-perubahan-iklim.html

Berhak atas 1 unit Galaxy Tab 2 7.0 16GB

Pemenang ketiga:

Erwindra Rusli; Para Pengungsi Iklim dan Kesunyiannya Masing-Masing

url postingan: http://xerwindraxruslix.wordpress.com/2013/03/02/para-pengungsi-iklim-dan-kesunyiannya-masing-masing/

Berhak atas 1 unit Handphone Lenovo S880.

3 orang pemenang hadiah hiburan yang masing-masing berhak mendapatkan voucher telepon senilai Rp. 500.000,- atau barang bernilai setara adalah:

Sartika Nasmar ; Belajar Ketahanan Pangan Dari Perempuan

url postingan: http://sartikanasmar.blogspot.com/2013/03/belajar-ketahanan-pangan-dari-perempuan.html

Liliek Dharmawan; Aksi Lokal Kurangi Pemanasan Global.

url postingan: http://www.slamet-nusakambangan.blogspot.com/2013/02/aksi-lokal-kurangi-pemanasan-global.html

La Yusrie; Orang Bajau Laut dan Perubahan Iklim.

url postingan: http://layusriemendogu.blogspot.com/2013/03/orang-bajau-laut-dan-perubahan-iklim.html

Selamat kepada para pemenang dan terima kasih untuk partisipasi semua peserta. Para pemenang akan dihubungi secara resmi oleh panitia dari Oxfam. Sekali lagi terima kasih, sampai bertemu di acara lainnya.

3 thoughts on “Pengumuman Lomba Blog Oxfam

Leave a reply to erwindra Cancel reply